Tuhan adalah gembalaku takkan kekurangan aku. Mazmur 23:1
Puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yesus yang baik, karena di setiap langkah kehidupan kita masih diberi kesehatan dan kekuatan dalam menghadapi dunia yang semakin tua. Dunia menawarkan begitu banyak godaan nyata yang acap kali membuat keimanan kita menjadi goyah. Tamparan itu telah menyertai setiap perjalanan kita hampir setiap hari.
Kita mengakui bahwa, selama kita hidup pastilah tidak akan pernah terlepas dari masalah. Karena sejatinya jalan hidup tak selalu mulus. Bisa saja hari ini kita kehilangan orang yang kita sayang, bisa juga besok kita kehilangan harta benda yang kita miliki, dan sebagainya. Kita sebagai manusia yang dipenuhi kasih Tuhan justru diberikan kekuatan untuk menghadapi setiap persoalan. Setiap individu pastilah mempunyai cara yang begitu kompleks dalam penyelesaiannya.
Oleh karena itu, kami dionpedia membuat suatu platform atau media online yang memuat artikel sederhana tentang informasi seputar gerejawi. Informasi yang kami tulis tak selalu berdasarkan ilmu theologi, namun kami akan selalu berupaya menyampaikannya dengan tidak keluar dari kaidah-kaidah kekristenan. Informasi itu kelak bisa memberikan kekuatan dan keteguhan iman bagi setiap pembaca di blog kami ini.
Mengapa hal ini perlu? Paulus Lie pernah mengatakan bahwa gereja harus rajin dan aktif secara bersama untuk saling menguatkan. Gereja dalam hal ini bukanlah sekedar fisik konstruksi nya yang megah, tapi lebih mengarah kepada individu, kelompok ataupun masyarakat secara luas yang meng-imani Tuhan Yesus sebagai sumber keselamatan sampai akhir jaman.
Ini adalah artikel kami yang perdana, dimana artikel ini merupakan ucapan selamat datang kepada Bapak/Ibu, Saudara/i, dan anak-anak sekolah minggu yang sangat dikasihi Tuhan. Dengan harapan, dengan hadirnya blog ini, iman dan kepercayaan kita semakin bertumbuh untuk melayani Tuhan.
Semoga Tuhan Yesus menyertai kita sekalian, Immanuel, Amin
Belum ada Komentar untuk "Welcome"
Posting Komentar